Prosiding Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis Universitas Ma Chung
Vol. 5 No. 1 (2025): Prosiding SENAM 2025: Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis Universitas Ma Chung

Pengaruh Literasi Pajak dan Motivasi Terhadap Minat Mahasiswa Berkarir di Bidang Perpajakan Dengan Penghargaan Finansial Sebagai Moderasi

Valda Shakila (Unknown)
Desi Ika (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Oct 2025

Abstract

Pertumbuhan ekonomi di Indonesia mendorong peningkatan kebutuhan akan tenaga kerja terampil, khususnya di bidang akuntansi dan perpajakan. Meskipun jumlah lulusan mahasiswa akuntansi meningkat, minat untuk berkarir di bidang perpajakan masih rendah. Terbukti pada profesi konsultan pajak tahun 2023 memiliki 6.685 dengan perbandingan wajib pajak tahun tersebut sebesar 69,1 juta. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh literasi pajak dan motivasi terhadap minat mahasiswa dalam berkarir di bidang perpajakan, serta peran penghargaan finansial sebagai moderasi. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif menggunakan data primer/kuesioner yang disebarkan ke mahasiswa akuntansi di sejumlah Perguruan Tinggi di Kota Medan. Analisis dilakukan dengan regresi linear berganda dan uji moderasi selisih mutlak menggunakan aplikasi SPSS ver. 26. Hasil menunjukkan bahwa literasi pajak tidak berpengaruh terhadap minat mahasiswa berkarir di bidang perpajakan dan motivasi berpengaruh terhadap minat mahaiswa berkarir di bidang perpajakan. Penghargaan finansial mampu memoderasi hubungan motivasi namun tidak memoderasi hubungan literasi pajak terhadap minat berkarir di bidang perpajakan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

seminarnasionalmanajemenakuntans

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Prosiding Seminar Nasional Ekonomi dan Bisnis merupakan prosiding yang menjadi media publikasi atas makalah atau paper yang diseminarkan pada seminar yang diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Ma Chung. Prosiding terbit setiap 2 tahun sekali yaitu pada bulan Oktober dengan ...