Kelola: Journal of Islamic Education Management
Vol. 9 No. 2 (2024): Kelola: Journal of Islamic Education Management

PENERAPAN PEMBELAJARAN BILINGUAL UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KOSAKATA ASING DALAM PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

Asmi Pausya (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini membahas tentang penerapan pembelajaran bilingual untuk meningkatkan pemahaman kosakata asing dalam Pendidikan Agama Islam di SMA Tahfidz al-Qur’an Al-Mu’minun Wajo. Tujuan penelitian ini adalah: mengetahui penerapan pembelajaran bilingual dalam Pendidikan Agama Islam di kelas XI SMA Tahfidz al-Qur’an Al- Mu’minun Wajo, mengetahui pemahaman kosakata asing dalam Pendidikan Agama Islam melalui pembelajaran bilingual kelas XI di SMA Tahfidz al-Qur’an Al-Mu’minun Wajo dan mengetahui hasil pemahaman kosakata asing dalam pendidikan agama Islam melalui pembelajaran bilingual kelas XI di SMA Tahfidz al-Qur’an Al- Mu’minun Wajo.Penelitian ini menggunakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan teknik pengumpulan data yakni hasil tes, observasi, wawancara dan dokumentasi. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI di SMA Tahfidz al-Qur’an Al-Mu’minun Wajo. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan pembelajaran bilingual dapat meningkatkan pemahaman kosakata asing dalam Pendidikan Agama Islam kelas XI di SMA Tahfidz al-Qur’an Al-Mu’minun Wajo. Peserta didik memiliki pengetahuan agama Islam sekaligus pemahaman terhadap kosakata asing dalam pendidikan agama Islam dengan hasil tes pada siklus II yaitu mendapat nilai kategori sangat baik. Berdasarkan hasil tes tersebut dapat diketahui bahwa penerapan pembelajaran bilingual dapat meningkatkan pemahaman kosakata asing dalam pendidikan Agama Islam di SMA Tahfidz al-Qur’an Al-Mu’minun Wajo. Kata kunci: Pembelajaran Bilingual, kata asing, Pembelajaran Agama Asing

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kelola

Publisher

Subject

Education Other

Description

is a journal that supports discussion and learning in Islamic education management. This journal, published twice in Kelola, accepts published from all management educators who are approved to reflect on their professional practice and to facilitate readers in exploring what or how to teach students ...