Asimetris: Pendidikan Matematika dan Sains
Vol. 6 No. 1 (2025): Asimetris: Jurnal Pendidikan Matematika dan Sains

Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik dengan Model Pembelajaran Problem Based Learning berbantu Media Realia

Robby Kurniawan, Bagus (Unknown)
Hizriyani, Rina (Unknown)
Fauziah, Nita (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2025

Abstract

Hasil belajar matematika menjadi permasalahan yang nyata dialami pendidikan di Indonesia. Oleh sebab itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran problem based learning berbantu media realia terhadap peningkatan hasil belajar matematika. Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri 1 Perbutulan. Subjek penelitiannya peserta didik kelas VA Tahun pelajaran 2024/2025. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Tindakan kelas yang dilaksanakan 2 (dua) siklus. Sumber data adalah peserta didik dan guru. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tertulis berupa tes dan nontes (wawancara). Teknik analisis data adalah menggunakan Teknik statistic deskriptif komparatif dan kritis. Berdasarkan hasil penelitian ada peningkatan hasil belajar siswa setelah penggunaan metode pembelajaran yang berfokus pada masalah dengan bantuan media nyata pada topik bangun ruang prisma dan tabung di kelas VA. Pada siklus pertama, persentase ketercapaian nilai siswa yaitu 47 %. Sementara itu, pada siklus kedua, angka tersebut menunjukkan kenaikan menjadi 88%, melebihi target kinerja penelitian yang ditetapkan 80%. Secara keseluruhan, penelitian ini menyimpulkan bahwa pendekatan pembelajaran ini efektif dalam meningkatkan pemahaman materi bangun ruang di kelas V.  

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

asm

Publisher

Subject

Chemistry Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Mathematics Physics

Description

ASIMETRIS merupakan jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Program Pendidikan Matematika Universitas Almuslim, sebagai sarana publikasi dari hasil penelitian dosen, penelitian mahasiswa maupun kajian ilmiah yang memberi kontribusi pada pengembangan teori, serta aplikasinya terhadap Pendidikan ...