Suluh: Jurnal Seni Desain Budaya
Vol 6, No 2 (2023)

RACIKAN JAMU TRADISIONAL SEBAGAI PEWARNA ALAMI KAIN BATIK

Rachdantia, Dheasari (Unknown)
Mursidah, Mursidah (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2024

Abstract

Jamu merupakan minuman racikan khas Indonesia, digunakan untuk pengobatan yang dapat meningkatkan imunitas tubuh ketika sakit. Penggunaan zat warna pada sebuah kain putih menjadi penambah nilai estetis maupun praktisnya. Minuman jamu merupakan racikan dari beberapa tanaman yang memiliki khasiat. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengkaji, menganalisa, serta melalukan eksperimen terkait pewarnaan alam pada kain dengan membuat ekstraksi jamu yang digunakan sebagai pewarna batik. Di Indonesia, pada ekosistem kecilnya adalah pewarnaan kain putih pada produksi batik yang masih marak menggunakan zat warna sintetis mengakitkan timbulnya masalah pencemaran lingkungan karena limbah yang dibuang langsung tanpa adanya pengolahan terlebih dahulu. Seiring perkembangannya semakin banyak pengusaha maupun pengrajin batik yang menggunakan pewarna batik dari bahan alami, inovasi terus dilakukan dan tidak jarang menggunakan bahan-bahan yang dapat mengangkat kearifan lokal Indonesia. Hal ini menjadi alasan untuk perlunya peningkatan penemuan-penemuan menggunakan bahan-bahan yang memiliki nilai kearifan lokal. Metode penelitian yang digunakan adalah tipe penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Metode Practice Based Research digunakan dalam proses penciptaan warna alam dari olahan jamu tradisional yang memungkinkan adanya pengetahuan-pengetahuan baru saat proses penelitian berlangsung melalui proses eksperimen.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JSULUH

Publisher

Subject

Arts

Description

Jurnal ini berisikan tentang keilmuan yang berada pada rumpun seni budaya. Harapan kami tim redaksi jurnal suluh, semoga penerbitan jurnal ini dapat dipergunakan sebagai salah satu acuan, petunjuk maupun pedoman untuk berbagai penulisan di bidang seni ...