Karimah Tauhid
Vol. 4 No. 9 (2025): Karimah Tauhid

Prosedur Pengajuan Kredit Guna Bhakti Pada Bank Pembangunan Daerah Jawa Barat dan Banten KCP Ciawi

Hulmun, Nai Wise (Unknown)
Anwar, Saepul (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Sep 2025

Abstract

Kredit Guna Bhakti merupakan produk kredit konsumtif dari Bank BJB yang ditujukan bagi pegawai dengan penghasilan tetap. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui prosedur pengajuan Kredit Guna Bhakti di Bank BJB KCP Ciawi, termasuk dokumen, persyaratan, dan tahapan prosesnya. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui observasi dan wawancara langsung dengan Account Officer, dibimbing oleh supervisor. Hasil penelitian menunjukkan dokumen penting yang harus dilengkapi meliputi identitas diri, bukti penghasilan, dan SK kepegawaian. Persyaratan utamanya adalah gaji disalurkan melalui Bank BJB dan memiliki riwayat kredit yang baik. Proses pengajuan kredit meliputi konsultasi, penyerahan dokumen, analisis kelayakan, persetujuan manajer, akad kredit, hingga pencairan dana. Penelitian ini memberikan gambaran prosedur pengajuan kredit guna memudahkan calon debitur dan meningkatkan pelayanan bank.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

karimahtauhid

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Neuroscience Social Sciences

Description

Karya Ilmiah yang diterbitkan merupakan hasil penelitian maupun pengabdian yang mencakup semua bidang ilmu baik dalam bidang sosial maupun ...