COMSERVA: Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Vol. 4 No. 8 (2024): COMSERVA : Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Peran Madrasah dalam Membangun Kecerdasan Emosional dan Spiritual Untuk Memcetak Generasi Emas

Sundari, Sri (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui peran madrasah dalam membangun kecerdasan emosional dan spiritual untuk mencetak generasi emas dan untuk mengetahui apa saja program-program efektif madrasah dalam membangun kecerdasan emosional dan spiritual peserta didik. Penelitian yang disusun oleh penulis ialah deskriptif, dalam pelaksanaannya menggunakan pendekatan kualitatif. Peneliti menggunakan beberapa teknik pengumpulan data, yaitu; a) Wawancara mendalam (indepth interview), b) Pengamatan, c) dokumentasi. Adapun sumber data langsung peneliti dapatkan dari hasil wawancara dengan kepala sekolah dan pengamatan. Peneliti menggunakan teknik triangulasi sumber dalam rangka demi membandingkan data dari hasil analisa (wawancara, observasi, dan dokumentasi). Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa madrasah sangat penting peranannya dalam membangun kecerdasan emosional dan spiritual peserta didik. Guru dan madrasah bisa melakukan banyak hal dan berinovasi dalam membangun kecerdasan emosional dan spiritual peserta didik untuk mencetak generasi emas. Madrasah dapat mengimplementasikan pendidikan karakter dalam kurikulum (skenario pembelajaran), membuat program-program yang efektif, mengembangkan karakter peserta didik melalui kegiatan pembiasaan dan kegiatan ektrakurikuler sehingga dapat memotivasi peserta didik agar menjadi pribadi yang berimtaq, cerdas, tangguh, tanggap, inovatif, berpikir holistik, dan memiliki kecakapan social.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

comserva

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Industrial & Manufacturing Engineering Social Sciences

Description

The mission of COMSERVA : Indonesian Jurnal of Community Services and Devleopment as the result of community services activities. The activities are including the implementation of science development and applied technology to empower society and realize sustainable development. The journal ...