Sisa-sisa kubur yang ditemukan di berbagai tempat kepulauan Indonesia, merupakan salah satu bukti kegiatan manusia masa lampau yang berhubungnn dengan aspek religi. Dalam praktek penguburannya terkandung unsur gagasan sub-sistem religi yang memiliki aspek supernatural, teknologi, dan kondisi sosial yang terwujud dalam perlakuan mayat. Data arkeologi berupa sisa kubur dari masa perundagian yang ditemukan selama ini, memberikan informasi mengenai hal di atas (Soejono 1975: 72-76). Keanekaragaman baik dalam variasi dan corak khusus kubur maupun daerah persebarannya, ditunjukkan oleh sisa-sisa kubur masa perundagian ini.
Copyrights © 1989