Penelitian ini menggunakan tiga variabel yang bersifat deskriptif kuantitatif. Secara bersamaan, motivasi dalam bekerja dan upaya untuk mengembangkan karir memberikan dampak positif dan penting terhadap hasil kerja para pegawai. PT.Cakra Jasa pasific. Hal tersebut dikarenakan nilai Konstanta intersep sebesar 6,213 menunjukkan bahwa jika variabel Etos Kerja (X1) dan Pengembangan Karir (X2) adalah nol, maka Kinerja Karyawan (Y) akan berada pada nilai 6,213. Koefisien regresi variabel Etos Kerja (X1) terhadap Kinerja Karyawan (Y) sebesar 0,401 mengindikasikan bahwa setiap peningkatan satu satuan pada Etos Kerja (X1) akan meningkatkan Kinerja Karyawan (Y) sebesar 0,401, dengan asumsi variabel lainnya konstan. Sedangkan koefisien regresi variabel Pengembangan Karir (X2) terhadap Kinerja Karyawan (Y) sebesar 0,421 berarti setiap peningkatan satu satuan pada Pengembangan Karir (X2) akan meningkatkan Kinerja Karyawan (Y) sebesar 0,421, dengan asumsi variabel lainnya konstan. Maka secara parsial etos kerja, pengembangan karier dan kinerja karyawan pada PT. Cakra Jasa Pasific diperoleh nilai parsial sebesar 0,605 yang berarti menunjukkan adanya pengatuh yang kuat atau pengaruhnya dengan koefisien determinasi sebesar 36,7%. Secara parsial pengembangan karier berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan PT. Cakra jasa Pasific diperoleh nilai parsial sebesar 0,635 yang berarti ada pengaruh sangat kuat sebesar 40,3%. Hal ini kami jelaskan dari hasil perhitungan bahwa Fhitung lebih besar dari Ftabel yaitu 27,604 3,16 atau taraf sig 0,000 0,05 maka Ho ditolak dan Ha diterima. Hal inilah yang penulis sampaikan dalam penelitian ini. Semoga menambah wawasan pembaca dan bermanfaat.Kata Kunci: Etos Kerja, Pengembangan Karir, Kinerja Pegawai
Copyrights © 2024