Program Kementrian Agama Republik Indonesia dalam rangka meningkatkan kualitas pendidikan yang terintegrasi dengan nilai-nilai agama salah satunya adalah Kompetisi Sains Madrasah (KSM). Sebagai wujud pengabdian kepada masyarakat dalam peningkatan kualitas pendidikan yang ada perlu adanya pembinaan dalam mendorong program KSM yang ada. Tujuan pengabdian adalah untuk memberikan pembinaan bagi siswa tingkat Madrasah Ibtidaiyah dalam KSM dalam bidang IPA dan Matematika Integrasi Agama. Hasil pengabdian masyarakat adalah (1) Pembinaan diberikan kepada dalam bentuk pemberian materi, uji coba dan evaluasi; (2) Pembinaan dalam bentuk dampingan dalam memberikan motivasi dan arahan dalam mengikuti KSM; dan (3) Pembinaan dapat memberikan dampak positif khususnya siswa yang mengikuti KSM dan Lembaga Pendidikan pada umumnya dalam meningkatkan kualitas dalam bidang pendidikan
Copyrights © 2023