Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol 7, No 7 (2024): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT

OPTIMALKAN KESEJAHTERAAN LANSIA DENGAN PENDEKATAN KOMPREHENSIF DALAM EDUKASI DAN PENCEGAHAN RISIKO JATUH

Angelina Febriani, Christin (Unknown)
Lestari, Juwita (Unknown)
Lintang Safitri, Nafisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2024

Abstract

Pendidikan mengenai risiko jatuh pada lansia merupakan hal yang krusial, terutama seiring bertambahnya usia. Kemampuan mereka dalam menjaga keseimbangan dan sensitivitas tubuh dapat menurun, meningkatkan rentan terhadap cedera serius. Edukasi menjadi sangat penting dalam mencegah kejadian ini dan mendorong kesadaran lansia terhadap aktivitas fisik mereka. Materi edukasi mencakup informasi tentang risiko jatuh dan strategi pencegahannya, dengan partisipasi aktif dari 22 peserta lansia yang menunjukkan antusiasme besar. Proyek ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman mereka akan risiko ini serta langkah-langkah yang dapat diambil. Jatuh merupakan masalah umum pada populasi lanjut usia, dengan kontribusi signifikan terhadap kecacatan dan kematian. Hasilnya menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam pengetahuan dan sikap setelah edukasi, menyoroti perlunya dukungan berkelanjutan untuk mendorong keselamatan lansia dalam beraktivitas sehari-hari dan memperhatikan faktor lingkungan seperti keamanan lantai dan alat bantu berjalan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

martabe

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Arts Humanities Education Social Sciences

Description

Martabe Journal -Jurnal Pengabdian Masyarakat, published by Institute of Research and Community Service Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan. This journal contains the results of publication lecturers to the community of agrokompleks, Teacher Training and Science of teknosains, and sosbudkum ...