Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat
SEMINAR NASIONAL 2024:PROSIDING EDISI 7

PROGRAM KEMITRAAN MASYARAKAT (PKM) PNBP PPS PELATIHAN MODUL AJAR P5 BERBASIS KEWIRAUSAHAAN PADA GURU- GURU SMP NEGERI 2 MAJENE SULAWESI BARAT

Husain, Halimah (Unknown)
Anwar, Muhammad (Unknown)
Wijaya, Muhammad (Unknown)
Rifqa, Rifqa (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Nov 2024

Abstract

Pada penerapannya, Modul ajar kurikulum Merdeka belum dapat dimengerti dengan baik oleh guru-guru sehingga modul ajar belum mampu disusun dengan baik. Pada pengabdian pada Masyarakat, kami melakukan pelatihan atau workshop pembuatan modul ajar kurikulum merdeka belajar pada SMP Negeri 2 Majene. Pada sekolah ini telah diterapkan kurikulum Merdeka belajar namun guru belum mampu Menyusun modul ajar dengan baik, khususnya Modul Ajar P5. Upaya yang dilakukan memberikan bimbingan kepada guru SMP Negeri 2 Majene untuk mampu menyususn modul ajar P5 berbasis Kewirausahaan, dengan Melakukan workshop/pelatihan Penyususnan Modul ajar P5 berbasis Kewirausahaan pada guru SMP Negeri 2 Majene. Pelaksanaan pelatihan dilakukan: Persiapan terdiri dari dua bagian yaitu persiapan di Kampus menyangkut materi pelatihan (pembuatan modul pelatihan), persiapan alat dan bahan yang digunakan dan persiapan pelaksanaan pelatihan dilokasi. Pelatihan penyusunan modul ajar Kurikulum Merdeka Belajar pada Sekolah SMP Negeri 2 Majene dihadiri oleh guru-guru IPA yang ada di kota Majene. Modul ajar berbasis kewirausahaan sangat penting dan diperlukan oleh guru-guru dalam penerapan P5 khususnya dalam pemanfaatan sumber daya alam lokal seperti kelapa dan ikan. Pelatihan ini sangat diminati oleh peserta workshop karena pembuatan produk P5 langsung didemonstrasikan pada saat workshop seperti pembuatan minyak murni atau VCO.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

semnaslpm

Publisher

Subject

Chemistry

Description

Seluruh artikel dalam Prosiding Seminar Nasional Hasil Penelitian tahun 2019 bukan merupakan opini dan pemikiran dari ...