Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Kemampuan Guru dalam Menciptakan Lingkungan Pembelajaran Yang Aman Dan Nyaman Bagi Peserta Didik pada Mata Pelajaran PPKn di SMPN 5 Bulukumba, 2) Kemampuan Guru dalam Mengelola Pembelajaran Efektif yang Berpusat pada Peserta Didik pada Mata Pelajaran PPKn di SMPN 5 Bulukumba, dan 3) Kemampuan Guru dalam Melakukan Asesmen, Umpan Balik dan Pelaporan yang Berpusat pada Peserta Didik pada Mata Pelajaran PPKn di SMPN 5 Bulukumba.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian deskripsif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Kemampuan Guru dalam Menciptakan Lingkungan Pembelajaran yang Aman dan Nyaman Bagi Peserta Didik pada Mata Pelajaran PPKn di SMPN 5 Bulukumba dikategorikan mampu. Pada indikator pertama, guru tidak membeda-bedakan peserta didik meskipun perilakunya beragam. Pada indikator kedua, guru memberikan kebebasan berpendapat kepada peserta didik. Indikator ketiga, guru memberikan rasa aman dan nyaman dengan pemilihan lokasi belajar yang sesuai dengan kebutuhan peserta didik. 2) Kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran efektif yang berpusat pada peserta didik pada mata PPKn di SMPN 5 Bulukumba dikategorikan cukup mampu, guru perlu meningkatkan kemampuannya. Pada indikator pertama, guru merancang desain pembelajaran terlebih dahulu yang sesuai dengan tujuan pembelajaran. Pada indikator kedua, sumber belajar yang digunakan hanya buku paket. Indikator ketiga, guru lebih sering menggunakan metode ceramah, tanya jawab dan pemberian tugas mandiri. Indikator keempat, guru belum memanfaatkan teknologi dalam pembelajaran dikarenakan fasilitas belum memadai. 3) Kemampuan guru dalam melakukan asesmen, umpan balik dan pelaporan yang berpusat pada peserta didik pada mata pelajaran PPKn di SMPN 5 Bulukumba dikategorikan mampu, yaitu guru melakukan asesmen seperti ulangan harian, mid semester, ujian akhir dan penilaian sikap, guru juga melakukan umpan balik dan pelaporan capaian belajar peserta didik dengan orang tua. Kata Kunci: Kompetensi Pedagogik, Minat Belajar, PPKn
Copyrights © 2024