Salah satu kemampuan yang dikembangkan melalui kegiatan pembelajaran IPS adalah kemampuan berpikir kritis. Berpikir kritis adalah suatu proses yang berlangsung dalam ranah kognitif dan kemudian merangsang kemampuan menafsirkan, menganalisis, dan mengevaluasi informasi, argumen, atau pengalaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kefektifan penerapan model pembelajaran Discovery Learning dengan Problem Based Learning terhadap kemampuan berpikir kritis siswa kelas enam SD. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen, non-equivalent control group design, teknik pengumpulan data menggunakan tes dengan subjek siswa kelas enam SD. Kesimpulan penelitian ini berdasarkan hasil uji T terhadap kemampuan berpikir kritis kelompok eksperimen dan kelompok kontrol dapat dikatakan bahwa model Discovery Learning di SD Gugus Ganeca memberikan dampak yang lebih besar terhadap kemampuan berpikir kritis siswa dibandingkan dengan model Problem Based Learning.
Copyrights © 2023