Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 02 (2025): Volume 10, Nomor 02 Juni 2025 publish

PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CLIS (CHILDREN’S LEARNING IN SCIENCE) MENGGUNAKAN MEDIA POP-UP BOOK TERHADAP HASIL BELAJAR DAN SIKAP PEDULI LINGKUNGAN PADA PEMBELAJARAN IPA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR

Ashari, Rena (Unknown)
Andriani Kumala Dewi, Ririn (Unknown)
Sunanto, Liyana (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran anak dalam sains menggunakan media pop-up book terhadap hasil belajar dan sikap peduli lingkungan siswa sekolah dasar. Penelitian ini melalui pendekatan kuantitatif dengan teknik eksperimen dan melalui desain penelitian true eksperimen berbentuk pretest posttest control-group design . Sampel penelitian terdiri dari siswa kelas IV UPTD SDN 1 Srengseng tahun ajaran 2023/2024 dengan teknik pemilihan secara acak. Teknik pengumpulan data melalui tes dan angket. Berdasarkan analisis data uji-t independen pada hasil belajar (3,979) dan sikap peduli lingkungan sebesar (7,266) thitung lebih dari nilai ttabel (1,676) menunjukkan nilai sig sebesar 0,00. Nilai signifikansi kurang dari (0,05) yang menunjukkan adanya pengaruh model pembelajaran anak pada mata pelajaran IPA menggunakan media pop-up book tehadap hasil belajar dan sikap peduli siswa. Hasil analisis perhitungan n-gain hasil belajar siswa kelas eksperimen rata-rata sebesar 57,80 berkategori sedang dan kelas kontrol rata-rata sebesar 48,11 berkategori sedang. Maka, terdapat peningkatan hasil belajar IPA pada siswa kelas IV. Kata Kunci: Model Pembelajaran Anak Dalam Sains , Media Pop-Up Book , Sikap Peduli Lingkungan, Hasil Belajar, Pembelajaran IPA

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...