Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 03 (2025): Volume 10 No. 03 September 2025 In Process

HUBUNGAN EFIKASI DIRI DENGAN NUMERASI PADA SISWA KELAS III SD DI KECAMATAN CIBUNGBULANG: Penelitian Kuantitatif Korelasi

Pertiwi, Hana (Unknown)
Yurniwati (Unknown)
Ika Lestari (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2025

Abstract

Efikasi Diri merupakan bagian penting teori sosial kognitif dimana seseorang dapat meyakini kemampuan dan menilai dirinya yang dapat berdampak pada kemampuan menyelesaikan berbagai situasi salah satunya berkaitan dengan perhitungan. Sesuai studi pendahuluan, siswa masih kesulitan dalam melakukan perhitungan yang disajikan dalam berbagai bentuk dan mengambil keputusan dalam konteks kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan efikasi diri dengan numerasi pada siswa kelas III SD di kecamatan cibungbulang. Teknik pengambilan sampel penelitian menggunakan cluster random sampling sehingga diperoleh 105 siswa kelas III sebagai sampel penelitian. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif korelasional. Instrumen sebagai alat pengumpuan data berupa kuesioner dan tes yang menggunakan uji hipotesis pearson product moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara efikasi diri dengan numerasi. Efikasi diri memiliki kontribusi sebesar 20,5 % dan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain. Penelitian ini menunjukkan bahwa efikasi diri dapat dijadikan salah satu cara untuk meningkatkan kemampuan numerasi siswa.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...