Penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan kegunaan Portal Pendidikan Indonesia (Portaldik) yang digunakan oleh guru di SMA Negeri 4 Balikpapan dengan menggunakan System Usability Scale (SUS). Portaldik merupakan platform yang dirancang untuk memudahkan akses informasi dan materi pendidikan bagi guru, siswa, dan masyarakat, guna meningkatkan efektivitas pembelajaran. Meskipun portal ini sudah digunakan secara luas, belum ada penelitian yang cukup untuk menilai seberapa mudah digunakan dan nyaman portal ini bagi para guru. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif, dengan membagikan kuesioner SUS kepada 42 guru yang menjadi responden. Hasil evaluasi menunjukkan skor rata-rata 50,89, yang menunjukkan bahwa Portaldik masih berada pada kategori rendah dalam hal usability. Ini berarti portal ini belum sepenuhnya diterima dengan baik oleh penggunanya, namun sebagian besar guru masih merasa bahwa portal ini cukup berguna untuk keperluan dasar meskipun belum memberikan pengalaman pengguna yang ideal. Berdasarkan kuesioner terbuka, fitur materi terbuka dan tugas pembelajaran dianggap sangat membantu, sementara fitur seperti Data GTK dan Peta Capaian kurang dimanfaatkan, karena dianggap kurang relevan atau terlalu teknis. Tantangan utama yang dihadapi adalah akses internet yang terbatas dan kurangnya panduan penggunaan yang jelas. Penelitian ini menyarankan perbaikan pada infrastruktur teknis, antarmuka pengguna, dan dukungan teknis untuk meningkatkan kegunaan Portaldik, agar dapat lebih mendukung proses pembelajaran yang lebih efektif dan efisien.
Copyrights © 2025