Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 03 (2025): Volume 10 No. 3 September 2025 In Order

PENGARUH GAYA BELAJAR, KEPERCAYAAN DIRI, KECERDASAN EMOSIONAL, FASILITAS BELAJAR, DAN PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS XI DI SMAN 1 PASAMAN.

Sari Bulan (Unknown)
Rika Verawati (Unknown)
Stevani (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Sep 2025

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya prestasi belajar siswa kelas XI IPS di SMA Negeri 1 Pasaman pada mata pelajaran Ekonomi yang ditunjukkan oleh rata-rata nilai Sumatif Akhir Semester yang masih berada di bawah Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM), serta berbagai permasalahan lain seperti kebiasaan belajar yang kurang efektif, kepercayaan diri yang rendah, kecerdasan emosional yang belum optimal, keterbatasan fasilitas belajar, dan minimnya perhatian orang tua dalam mendukung proses belajar anak. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh gaya belajar, kepercayaan diri, kecerdasan emosional, fasilitas belajar, dan perhatian orang tua terhadap prestasi belajar siswa kelas XI IPS pada mata pelajaran Ekonomi di SMA Negeri 1 Pasaman, baik secara parsial maupun simultan. Metode penelitian yang digunakan adalah kuantitatif dengan pendekatan asosiatif. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas XI IPS dengan jumlah sampel 120 orang yang dipilih melalui teknik Proportional Random Sampling. Instrumen penelitian berupa angket tertutup yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya, sedangkan teknik analisis data menggunakan regresi linear berganda dengan uji t dan uji F. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya belajar dan fasilitas belajar tidak berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar, kepercayaan diri berpengaruh signifikan dengan arah negatif, kecerdasan emosional berpengaruh positif dan signifikan, perhatian orang tua berpengaruh signifikan dengan arah negatif, serta secara simultan kelima variabel tersebut berpengaruh signifikan terhadap prestasi belajar dengan koefisien determinasi (R²) sebesar 0,338. Artinya, 34% variasi prestasi belajar siswa dapat dijelaskan oleh kelima faktor tersebut, sedangkan 66% sisanya dipengaruhi oleh faktor lain di luar penelitian ini.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...