Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 10 No. 03 (2025): Volume 10 No. 03 September 2025

STRATEGI PENGELOLAAN SAMPAH KAWASAN WISATA DITEPIAN DANAU DIATAS UNTUK MEWUJUDKAN PARIWISATA BERKELANJUTAN

Islami yenti (Unknown)
Nefilinda (Unknown)
Rozana Eka Putri (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Sep 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Permasalahan sampah di kawasan wisata ditepian danau diatas,Pengelolaan sampah di kawasan wisata ditepian danau diatas,Strategi pengelolaan sampah untuk mewujudkan pariwisata berkelanjutan di Kawasan wisata ditepian danau diatas.. Pendekatan yang digunakan adalah kualitatif dengan pengumpulan data melalui observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi. Informan penelitian terdiri dari Dinas Pariwisata, Dinas Lingkungan Hidup, pengelola wisata,serta pengunjung. Analisis data dilakukan menggunakan metode Miles dan Huberman, sedangkan perumusan strategi menggunakan analisis SWOT. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1)permasalahan sampah kawasan wisata ditepian Danau Diatas bersifat kompleks, ditandai dengan meningkatnya volume sampah, terutama saat akhir pekan dan musim liburan. Jenis sampah yang dominan adalah anorganik (plastik, botol, kemasan makanan) dan organik (sisa makanan, pembungkus daun) dengan titik rawan di Cemara Park, Pulau Batu, dan Sianik Sarumpun. Faktor penyebab utama adalah rendahnya kesadaran pengunjung dan minimnya fasilitas kebersihan.2)Pengelolaan sampah di kawasan wisata ditepian danau diatas masih belum baik secara struktural (keterbatasan fasilitas, minim koordinasi antar instansi) maupun kultural (rendahnya kesadaran dan norma sosial).3)Berdasarkan analisis SWOT, strategi yang dihasilkan mencakup:SO Strategy – Pelatihan Pokdarwis dan UMKM, pengembangan ekowisata edukatif, dan insentif bagi pelaku aktif.WO Strategy – Kerja sama eksternal untuk fasilitas dan pendanaan, sistem manajemen sampah terpadu, serta teknologi pelaporan.ST Strategy – Kampanye kebersihan saat puncak kunjungan, penguatan peran Pokdarwis sebagai edukator, dan promosi destinasi bersih.WT Strategy – Penyusunan SOP pengelolaan, koordinasi lintas instansi, audit fasilitas, dan insentif pengelola aktif.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...