Jurnal Disrupsi Bisnis
Vol. 8 No. 1 (2025): Jurnal Disrupsi Bisnis

Evaluasi Pengalaman Pengguna (UX) pada Aplikasi BYOND by BSI

Azkia, Azka (Unknown)
Jatnika, Dika (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Feb 2025

Abstract

Bank Syariah Indonesia (BSI) merilis aplikasi mobile banking pada tahun 2021 seperti bank besar lainnya di Indonesia. Pada tahun 2024, BSI merilis aplikasi BYOND by BSI sebagai penerus dari aplikasi sebelumnya yaitu BSI Mobile. Namun, berdasarkan ulasan dari App Store dan Google Play Store, banyak pengguna merasa kualitas sistem aplikasi tidak efisien, membingungkan, dan proses transaksi berjalan dengan lambat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kualitas User Experience (UX) aplikasi BYOND by BSI menggunakan User Experience Questionnaire (UEQ). Hasil analisis data dari 102 responden di wilayah Jabodetabek menunjukkan nilai evaluasi positif pada 6 aspek dan kemudian dikategorikan dalam 3 kelompok dimensi. Berdasarkan hasil benchmark, variabel novelty dinilai good dan sudah sesuai standar yang diharapkan oleh responden. Sedangkan, variabel stimulation mendapatkan nilai above average, dan disusul dengan keempat variabel lainnya yang dinilai below average.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

DRB

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Disrupsi Bisnis : Jurnal ilmiah yang diterbitkan 6 edisi dalam setahun yaitu pada bulan Januari, Maret, Mei, Juli, September dan November oleh Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang. Terbit sejak bulan Juli tahun 2018. Fokus kajian jurnal ini adalah berkaitan dengan penelitian ...