Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan penggunaan huruf kapital siswa Kelas X SMAN 3 Maros. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif, sumber ditemukan dari hasil kerja soal siswa Kelas X SMAN 3 Maros. Instrumen penelitian yang digunakan yaitu tes objektif yang berbentuk soal pilihan ganda. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini adalah teknik tes. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu mencari frekuensi setiap soal bagian huruf kapital, mencari nilai rata-rata, dan mencari kategori. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan penggunaan huruf kapital siswa Kelas X SMAN 3 Maros secara keseluruhan masih tergolong sedang, dengan nilai rata-rata yang diperoleh sebesar 40.Kata kunci: huruf kapital, kemampuan, sedang.
Copyrights © 2025