Jurnal Psikologi
Vol 20, No 1 (2024): Jurnal Psikologi

Hubungan Antara Komitmen Organisasi Dan Iklim Organisasi Dengan Turnover Intention Pada Karyawan Generasi Z

Yanistasa, Misella (Unknown)
Hindiarto, Ferdinandus (Unknown)
Priyanto, Pius Heru (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jun 2024

Abstract

Pertumbuhan generasi Z di dunia kerja profesional sudah semakin mendominasi, namun generasi Z memiliki karakteristik berpindah-pindah tempat kerja dalam waktu yang relatif singkat. Dalam bekerja generasi Z ini lebih menyukai pekerjaan yang menantang dan tidak monoton. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji fenomena turnover intention pada Generasi Z yang dikaitkan dengan variabel komitmen organisasi dan variabel iklim organisasi. Subjek penelitian ini adalah 120 karyawan dengan karakteristik lahir antara tahun 1995-1999 dan lama bekerja minimal 1 tahun. Penelitian ini menggunakan accidental sampling. Pengumpulan data menggunakan skala turnover intention, komitmen organisasi, dan iklim organisasi yang disusun sendiri oleh peneliti. Hasil pengujian hipotesis mayor dengan menggunakan analisis regresi sederhana menunjukkan hasil ρy(1,2) = 0,521, hasil tersebut menunjukkan terdapat hubungan yang sangat signifikan antara komitmen organisasi dan iklim organisasi dengan turnover intention. Hasil pengujian hipotesis minor menggunakan metode analisis data dengan teknik korelasi Spearman’s Rho yang menunjukan pada hipotesis satu adanya hubungan negatif yang signifikan antara komitmen organisasi dengan turnover intention dan pada hipotesis minor dua menunjukan adanya hubungan negatif antara iklim organisasi dengan turnover intention. Sumbangan efektif komitmen organisasi dan iklim organisasi terhadap turnover intention adalah sebesar 27,1% dan 72,9% dipengaruhi oleh faktor lain.Kata Kunci: Komitmen Organisasi, Iklim Organisasi, Turnover Intention

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

Jurnal Psikologi

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Psikologi diterbitkan oleh Fakultas Psikologi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau. Jurnal ini mengakomodir artikel/karya ilmiah meliputi : Psikologi Umum, Psikologi Sosial, Psikologi Perkembangan, Psikologi Klinis, Psikologi Pendidikan, Psikologi Agama, Psikologi Industri & ...