Turn over merupakan faktor penting yang harus diperhatikan oleh perusahaan dalam manajemen sumber daya manusia. Stres kerja dapat mempengaruhi pencapaian kinerja karyawan setiap harinya yang akan berpengaruh juga terhadap meningkatnya absensi karyawan. Faktor – faktor yang mempengaruhi turn over karyawan selain stres kerja adalah pengaruh beban kerja. Untuk mengetahui banyaknya turn over dan penyebabnya kami menggunakan metode bibliometrik analisis, ini adalah metode dimana penulis dan para peneliti lain lebih memahami struktur, perkembangan, dan dampak publikasi ilmiah, termasuk artikel, jurnal, buku, dan paten. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui sejauh mana tingkat turn over karyawan dan menganalisis penyebabnya. Hasilnya bahwa turn over karyawan banyaknya disebabkan oleh pengaruh kompensasi, pengaruh stres kerja, pengembangan karir, beban kerja, pengaruh kepuasan kerja, dan stres kerja.
Copyrights © 2024