Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh digital marketing dan electronic word of mouth terhadap keputusan pembelian dan kepuasan pelanggan di kappy komputer Yogyakarta. Populasi dalam penelitian ini adalah Pelanggan Kappy komputer Yogyakarta, Ukuran sampel diambil sebanyak 100 responden, dengan metode probability sampling khususnya simple random sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui penyebaran kuisioner. Teknik analisis yang digunakan adalah metode analisis PLS (Partial Least Square). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: 1) Terdapat pengaruh positif digital marketing terhadap keputusan pembelian. 2) Terdapat pengaruh positif electronic word of mouth terhadap keputusan pembelian. 3) Terdapat pengaruh positif digital marketing terhadap kepuasan pelanggan. 4) Tidak ada pengaruh positif electronic word of mouth terhadap kepuasan pelanggan. 5)Terdapat pengaruh positif keputusan pembelian terhadap kepuasan pelanggan.
Copyrights © 2023