Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perilaku konsumen produk Mocaf melalui segmentasi berbasis data menggunakan metode K-Means Clustering. Masalah utama yang dihadapi adalah kurangnya pemahaman mendalam mengenai pola konsumsi, preferensi, dan karakteristik demografis konsumen Mocaf, yang menjadi kendala dalam pengembangan strategi pemasaran yang efektif. Untuk mengatasi masalah ini, data dikumpulkan melalui kuesioner online yang mencakup informasi terkait usia, pekerjaan, lokasi tempat tinggal, dan preferensi produk dari 195 responden. Analisis data dilakukan dengan menentukan jumlah klaster optimal menggunakan metode Elbow, yang menghasilkan empat klaster utama. Setiap klaster memiliki karakteristik unik berdasarkan demografi, lokasi, dan preferensi terhadap produk Mocaf tertentu. Hasil penelitian ini memberikan wawasan strategis yang dapat digunakan untuk menyusun strategi pemasaran yang lebih terarah, seperti pemanfaatan media digital, kolaborasi dengan komunitas lokal, dan promosi berbasis produk unggulan sesuai segmen pasar. Selain itu, penelitian ini berkontribusi pada pengembangan strategi pemasaran berbasis data yang tidak hanya relevan dengan kebutuhan konsumen tetapi juga mendukung penguatan produk lokal di pasar yang lebih luas.
Copyrights © 2025