Kopula: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pendidikan
Vol. 7 No. 2 (2025): Oktober

Analisis Makna Simbolik Dalam Upacara Adat Seru Padu Masyarakat Kalike Aimatan Kecamatan Solor Selatan

Robertus Bolan Woka, marianus (Unknown)
Mario Leu, Yohakim Yolanda (Unknown)
Lemba, Vinsensius Crispinus (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Oct 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan makna simbolik dalam upacara adat Seru Padu masyarakat Kalike Aimatan Kecamatan Solor Selatan. Upacara Seru Padu adalah upacara adat syukuran panen masyarakat Kalike Aimatan dan merupakan upacara adat tahunan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahan-bahan seperti jewawut, padi, kapas, biji kesambi, buah kelapa, arak, dan mapan hadir sebagai simbol pengorbanan, ketangguhan, kesuburan, dan rasa syukur atas berkah hasil panen. Peralatan seperti alu dan lesung, mole, gurunoba, serta wadah tradisional seperti rou, dese, monga, keloto, keluba, dan paso memiliki makna simbolik yang mencerminkan kedekatan manusia dengan alam, leluhur, dan peran penting perempuan dalam keberlangsungan hidup. Setiap unsur dalam upacara ini menegaskan hubungan harmonis antara manusia, alam semesta, dan kekuatan spiritual yang diyakini memberikan perlindungan serta keberkahan. Makna-makna simbolik ini mengajarkan pentingnya menjaga tradisi, menghargai peran perempuan, memelihara hubungan dengan leluhur, dan hidup selaras dengan alam sebagai bentuk penghormatan terhadap kehidupan itu sendiri

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

kopula

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Kopula: Jurnal Bahasa, Sastra, dan Pendidikan adalah suatu jurnal terbit dua kali setahun (Maret dan Oktober) yang dipublikasikan oleh Program Studi Magister Pendidikan Bahasa Indonesia FKIP Universitas Mataram. Kopula pertama diterbitkan pada tahun 2019 sebagai wadah untuk mempublikasi hasil ...