Abdimisi
Vol. 6 No. 1 (2024): Abdimisi

PEMBINAAN PENYUSUNAN RENCANA BISNIS BUMDes UNTUK BADAN USAHA MILIK DESA (BUMDes) DESA RANGKASBITUNG

Anjilni, Ratih Qadarti (Unknown)
effriyanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2024

Abstract

Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas pengelola Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) di Desa Rangkasbitung dalam menyusun rencana bisnis yang efektif dan aplikatif. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 3 Oktober 2024 di kantor Desa Kedaung, dan dihadiri oleh Kepala Desa, 10 pengelola BUMDes dan kelompok Dosen. Melalui pelatihan, pendampingan, serta penyediaan panduan, pengelola BUMDes diajarkan strategi perencanaan bisnis yang mencakup analisis pasar, pengelolaan keuangan, dan pengembangan usaha berbasis potensi lokal. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan kemampuan peserta dalam menyusun rencana bisnis yang terstruktur, yang mencakup dua unit usaha BUMDes siap implementasi. Program ini diharapkan dapat berkontribusi pada pengelolaan BUMDes yang lebih profesional, peningkatan kesejahteraan masyarakat, dan pengembangan ekonomi desa secara berkelanjutan. Kata Kunci: BUMDes, rencana bisnis, pengembangan ekonomi desa, pengabdian masyarakat

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ABMS

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Social Sciences Other

Description

Abdimisi is a journal that contains a collection of articles from academics/lecturers who have performed Community Service as the fulfillment of the Tri Dharma of Higher Education. This journal contains publications from all fields of science, both education, arts and humanities, economics, ...