Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Bagi Masyarakat
Vol. 4 No. 2 (2024): Agustus 2024

Pelatihan Bahasa Inggris Menggunakan Travel Guide Book Sebagai Pengembangan Pariwisata

Hambali, Uyunnasirah (Unknown)
Nasir, Nasir (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2024

Abstract

Peranan bahasa dalam pariwisata sangatlah besar, mengetahui pengetahuan pariwisata khususnya tentang objek dan daya tarik merupakan suatu wawasan penting bagi masyarakat yang tinggal di kawasan wisata. Berdasarkan observasi awal, tim pengabdian masyarakat mengamati bahwa sumber daya manusia di Desa Rammang-Rammang belum mengembangkan kemampuan dalam mempromosikan pariwisata, khususnya dalam bidang komunikasi. Contoh sederhananya, ketika ada turis asing yang menanyakan arah atau menanyakan arah tempat menginap, warga sekitar masih kesulitan dalam menjelaskannya. Terkait permasalahan yang didapat tim pengabdian dari observasi awal di lapangan, tim melaksanakan pelatihan bahasa Inggris untuk mengembangkan penguasaan bahasa asing bagi warga di Desa Rammang-Rammang, Kab Maros. Tim pengabdi memberikan pelatihan kepada siswa SMP dan SMA untuk melatih kemampuan bahasa Inggrisnya. Siswa SMP dan SMA yang terlibat dalam pelatihan ini berjumlah 30 orang. Hasil dari pelatihan ini menunjukkan tingginya minat dan motivasi siswa yang diberikan pelatihan. Selanjutnya, setelah melalui beberapa sesi pelatihan, siswa mampu berlatih percakapan sederhana seperti memperkenalkan diri, menunjukkan petunjuk arah tempat wisata, dan menawar harga oleh-oleh. Pelatihan ini juga diharapkan dapat menghasilkan suatu produk yaitu panduan yang dapat digunakan oleh masyarakat yang berisi percakapan sederhana dalam bahasa Inggris dalam hal pariwisata.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

ipmas

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Bagi Masyarakat (IPMAS) merupakan Jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Pustaka Digital Indonesia. Jurnal Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Bagi Masyarakat adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan artikel tentang pengabdian kepada masyarakat dalam perspektif ...