Jurnal Ilmu Komputer dan Bisnis
Vol. 16 No. 1 (2025): Vol. 16 No. 1 Mei (2025)

Pengembangan Prototipe Sistem Kehadiran Otomatis Secara Real-Time Menggunakan RFID dan ESP8266 Untuk Lingkungan Kerja Digital

Ecih, Ecih (Unknown)
Widodo, Amin (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 May 2025

Abstract

Dalam era digital saat ini, teknologi semakin banyak dimanfaatkan dalam berbagai aspek kehidupan. Termasuk dalam pengelolaan absensi. Sistem absensi berbasis Radio Frequency Identification (RFID) dan modul ESP8266 merupakan salah satu Solusi inovatif yang memadukan teknologi untuk meningkatkan efisiensi, akurasi, dan keamanan dalam proses absensi. Sistem absensi konvensional sering kali menghadapi kendala seperti waktu pemrosesan yang lambat, potensi manipulasi data, dan keterbatasan aksesibilitas informasi secara real-time. Inovasi dalam teknology Internet of Things (IoT) menawarkan Solusi yang lebih efisien dan andal untuk meningkatkan manajemen kehadiran. Penelitian ini mengembangkan sistem absensi otomatis berbasis Radio Frequency Identification (RFID) dan modul ESP8266 untuk pemantauan kehadiran dengan cepat dan mengirimkannya ke server cloud untuk analisis dan pelaporan yang dapat diakses melalui perangkat web atau aplikasi seluler.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jikb

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal ini terbit dua kali setahun pada bulan Mei dan November berisi artikel tulisan ilmiah dalam bentuk hasil-hasil penelitian dan non penelitian, kajian analitis, aplikasi teori dan review tentang masalah-masalah bisnis, sistem informasi, dan komputer akuntansi baik di lembaga eksekutif, ...