Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pemberian pupuk kandang sapi dan pupuk KCl terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah (Allium ascalonicum L.). Penelitian dilakukan menggunakan metode Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan dua faktor, yaitu pupuk kandang sapi (K) dengan empat taraf (0, 200 g, 400 g, 600 g/polybag) dan pupuk KCl (C) dengan empat taraf (0, 1,5 g, 2,0 g, 2,5 g/polybag). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian pupuk kandang sapi dosis 200 g/polybag berpengaruh signifikan terhadap tinggi tanaman, jumlah daun, dan hasil umbi bawang merah. Pemberian pupuk KCl dosis 1,5 g/polybag juga berpengaruh signifikan terhadap diameter umbi dan berat umbi basah serta kering. Kombinasi terbaik untuk pertumbuhan dan hasil tanaman bawang merah diperoleh dari perlakuan pupuk kandang sapi dosis 200 g/polybag dan pupuk KCl dosis 1,5 g/polybag
Copyrights © 2024