Indonesian Journal of Intellectual Publication (IJI Publication)
Vol. 5 No. 3 (2025): Juli 2025, IJI Publication

Pengaruh Motivasi dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Pegawai pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Papua

Fatimah, Siti (Unknown)
Fatimah, Nur (Unknown)
Basri, Abdul Rahman (Unknown)
Sumantri, Sumantri (Unknown)
Juli, La (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jul 2025

Abstract

Motivasi dan disiplin kerja merupakan faktor yang dapat mendukung tercapainya kinerja yang maksimal. Motivasi adalah keadaan intern diri seseorang yang mangaktifkan dan mengarahkan tingkah lakunya kepada sasaran tertentu dan Disiplin mencerminkan besarnya rasa tanggung jawab seseorang terhadap tugas-tugas yang diberikan terhadapnya. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh motivasi dan disiplin kerja terhadap kinerja pegawai di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Papua. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan instrumen inti kuesioner yang dibagikan kepada sejumlah responden yang telah ditentukan dengan menggunakan teknik sampling tertentu. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa 1) secara parsial, variabel motivasi berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai; 2) Disiplin kerja, berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dan 3) secara simultan, motivasi dan disiplin kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai pada Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Papua. Oleh karena itu, untuk meningkatkan kinerja pegawai di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Papua, diperlukan strategi yang komprehensif yang mempertimbangkan aspek motivasi, disiplin kerja, kepemimpinan, dan pengembangan kompetensi, dengan tetap memperhatikan keragaman karakteristik pegawai.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ijipublication

Publisher

Subject

Humanities Computer Science & IT Education Social Sciences

Description

IJI Publication is a scientific journal published by Unit Publikasi Ilmiah Perkumpulan Intelektual Madani Indonesia with the following focus: Social and Political Sciences with a scope includes: Culture & Social Anthropology, Political Science, Cultural & Media Studies, Gender Studies, Population, ...