J-LEE - Journal of Law, English, and Economics
Vol. 6 No. 1 (2024): JUNI

KUALITAS AUDIT, MANAJEMEN LABA DAN LAPORAN KEUANGAN PERBANKAN

Tiara Rani Santoso (Unknown)
Novianto Tangguh, Ariella (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas audit, fee audit dan manajemen laba terhadap kualitas laporan keuangan pada perusahaan sub sektor perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2017-2021. Pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling dengan jumlah perusahaan yang memenuhi kriteria penelitian sebanyak 21 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas audit, fee audit dan manajemen laba tidak berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan. Kesimpulannya (1) kualitas audit dari KAP Big Four dan KAP non Big Four tidak berpengaruh terhadap baik buruknya kualitas laporan keuangan yang dihasilkan karena menggunakan standar audit yang sama sehingga tidak terdapat perbedaan kualitas yang signifikan antara kedua KAP tersebut, (2) besaran fee audit yang diterima oleh KAP tidak berpengaruh terhadap baik buruknya kualitas laporan keuangan yang dihasilkan karena besaran fee audit dipengaruhi oleh penugasan audit yang diberikan, besar kecilnya klien dan ukuran KAP itu sendiri, (3) manajemen laba yang dilakukan oleh manajer adalah tindakan wajar dalam metode akuntansi dan merupakan salah satu alat komunikasi antara pihak internal perusahaan dengan pihak eksternal yang berupa pengungkapan penuh terhadap kondisi perusahaan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

J-LEE

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Other

Description

We are interested in topics which relate generally to: 1. Law 2. English Education 3. Economics issues in Indonesia and around the world. Articles submitted might cover topical issues in: Law, English Education, ...