Dalam sejarah kehidupannya, manusia tidak luput dari upaya untuk membina hubungan dengan orang lain. Dalam bergaul, orang cenderung untuk membina relasi yang lebih akrab dengan seseorang atau sekelompok orang, begitu juga dengan taruna yang masuk kategori usia remaja akhir. Pada usia remaja, pengaruh orang tua mulai berkurang karena remaja sudah masuk kekelompok teman sebaya dalam rangka mencapai perkembangan otonominya. Selama periode remaja ini, kelompok teman sebaya dipandang dapat menawarkan atau memberikan ganjaran sosial yang lebih menarik dibandingkan dengan keluarga. Masa ini juga merupakan salah satu masa dalam perkembangan manusia yang menarik perhatian untuk dibicarakan karena seseorang banyak mengalami perubahan serta kesulitan yang harus dihadapi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji hubungan antara konformitas kelompok sebaya dengan motivasi berprestasi pada remaja, khususnyaTaruna/i Teknika dan Nautika di AkademiMaritim Nasional Jakarta Raya. Penelitian ini dilakukan dengan Subjek Taruna/i yang memilikikarakteristikberusia 18-21 tahun. Jumlah Subjek dalam penelitian ini terdiri dari 80 orang Taruna/i. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa ada hubungan positif yang signifikan antara konformitas kelompok sebayadengan motivasi berprestasi pada Taruna/iTeknika dan Nautika, yang berarti bila konformitas kelompok sebaya pada Taruna/itinggimaka motivasi berprestasi pada Taruna/ijuga tinggi, sebaliknya bila konformitas kelompo ksebaya pada Taruna/i rendah mak amotivasi berprestasi pada Taruna/i juga rendah.
Copyrights © 2020