RISTEKDIK : Jurnal Bimbingan dan Konseling
Vol 10, No 3 (2025): RISTEKDIK: JURNAL BIMBINGAN DAN KONSELING - MARET 2025

PENERAPAN KONSELING INDIVIDU TEKNIK KONTRAK PERILAKU DALAM MEREDUKSI KECANDUAN GAME ONLINE

Sari, Gadis Harum (Unknown)
Syahran, Ridwan (Unknown)
Sastrawati, Desak Putu (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Aug 2025

Abstract

Perkembangan teknologi yang semakin maju membawa perubahan dalam kehidupan manusia. Salah satu perkembangan teknologi yang diminati dan mudah ditemui di kalangan remaja yaitu game online. Namun saat ini game online menimbulkan berbagai kehawatiran karena adanya permasalahan yang ditemui yaitu  adanya kecanduan game online pada remaja terutama pada peserta didik. Kecanduan game online apabila tidak diatasi dengan segera akan menyebabkan berbagai dampak negatif dan kerugian pada diri sendiri terutama pada peserta didik seperti penurunan akademik, kesehatan hingga mempengaruhi kehidupan sosialnya. Upaya yang dapat dilakukan untuk membantu mengentaskan kecanduan game online pada peserta didik yaitu dengan memanfaatkan layanan bimbingan dan konseling. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan konseling individu teknik kontrak perilaku dalam mereduksi kecanduan game online. Subjek dalam penelitian ini merupakan salah satu peserta didik kelas IX SMPN 3 Palu, Sulawesi Tengah.  Penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan bimbingan dan konseling (PTBK) dengan dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan adanya penurunan kecanduan game online pada peserta didik. Hasil dapat dilihat pada data pra tindakan yang menunjukkan kecanduan games online siswa pada kategori tinggi dengan skor 68, kemudian menurun menjadi skor 54 pada siklus 1dan pada siklus 2 kembali menurun menjadi 39 dengan kategori rendah, olehnya hasil tersebut menunjukkan konseling individu pendekatan behavior teknik kontrak perilaku dapat mereduksi kecanduan game online.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Ristekdik

Publisher

Subject

Education

Description

RISTEKDIK : Jurnal Bimbingan dan Konseling diterbitkan dua kali setahun sebagai media publikasi ilmiah dalam pengkajian dan pengembangan Ilmu Bimbingan dan Konseling. Jurnal Ristekdik memuat tulisan ilmiah berupa artikel konseptual, hasil penelitian maupun isu-isu aktual yang relevan dalam bimbingan ...