Secretary Administration Journal
Vol 5 No 1 (2025): JURNAL SECAD

TINJAUAN PENGGUNAAN KONTEN MEDIA SOSIAL PADA DEPARTEMEN SALES MARKETING DI FAVE HOTEL BRAGA BANDUNG

Heryadi, Donny (Unknown)
Nurzain, Ifa Alifah (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Jun 2025

Abstract

Tugas akhir ini berjudul “Tinjauan Penggunaan Konten Media Sosial pada Departemen Sales Marketing di Favehotel Braga Bandung”. Ifa Alifah Nurzain menulis Tugas Akhir ini dengan dibimbing oleh Bapak Donny Heryadi, ST., M.M. Penelitian ini bertujuan untuk meninjau penggunaan konten media sosial dalam meningkatkan efektivitas penggunaan media sosial pada departemen sales marketing di Favehotel Braga Bandung. Dengan menggunakan metode deskriptif kuantitatif, penulis menggambarkan hasil observasi dan menganalisa data-data yang di peroleh di lapangan melalui penyebaran kuesioner untuk mengetahui tanggapan/respon tentang penggunaan konten media sosial di Favehotel Braga Bandung. Populasi dalam penelitian ini adalah Pengikut Akun Instagram resmi Favehotel Braga Bandung berjumlah 6.437 followers per Mei 2025. Menggunakan sampel pada penelitian ini sebanyak 98 responden, dengan rumus Slovin. Setelah melakukan analisis dan pembahasan masalah, penulis memperoleh Kesimpulan bahwa penggunaan media sosial di Favehotel Braga Bandung sudah terlaksana dengan baik dengan bobot nilai 4.027

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

SECAD

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance Education Library & Information Science Social Sciences

Description

SECAD (Secretary Administration Journal) menerbitkan artikel hasil penelitian, studi kasus, dan tinjauan pustaka di bidang kesekretariatan dan administrasi perkantoran, meliputi namun tidak terbatas pada: manajemen administrasi, otomasi perkantoran, manajemen arsip dan informasi, korespondensi dan ...