Perawatan paliatif merupakan pendekatan holistik yang bertujuan meningkatkan kualitas hidup pasien dengan penyakit yang mengancam jiwa serta keluarganya. Peran keluarga sangat penting dalam proses perawatan ini, namun pengalaman mereka sering kali belum terdokumentasi secara mendalam. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi makna dan pengalaman keluarga yang mendampingi pasien dalam perawatan paliatif di Rumah Sakit X. Pendekatan kualitatif dengan desain fenomenologi digunakan dalam studi ini. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam terhadap 6 informan keluarga yang secara aktif terlibat dalam perawatan pasien. Analisis data menggunakan metode Colaizzi untuk mengidentifikasi tema-tema utama yang muncul dari narasi peserta. Hasil penelitian ditemukan: (1) dinamika emosional keluarga selama proses perawatan, (2) kebutuhan informasi dan dukungan dari tenaga kesehatan, dan (3) makna spiritual dan penerimaan terhadap kondisi pasien. Temuan menunjukkan bahwa keluarga mengalami tekanan psikologis yang tinggi, namun juga membangun ketahanan melalui dukungan sosial dan keyakinan pribadi. Pengalaman keluarga dalam merawat pasien paliatif mencerminkan kompleksitas emosional dan spiritual yang memerlukan perhatian khusus dari tenaga kesehatan. Pendekatan berbasis empati dan dukungan psikososial menjadi elemen kunci dalam pelayanan paliatif yang komprehensif.
Copyrights © 2023