Indonesian Journal of Aerospace
Vol. 17 No. 1 Juni (2019): Jurnal Teknologi Dirgantara

METODA COROTATIONAL BEAM 2D UNTUK ANALISIS STATIK STRUKTUR NONLINIER GEOMETRIK

Andria, Novi (Unknown)
Zuhal, Lavi R. (Unknown)
Gunawan, Leonardo (Unknown)
Muhammad, Hari (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Jun 2019

Abstract

Makalah ini membahas sebuah metoda corotational beam dua dimensi (CBM 2D) yang dapat digunakan untuk analisis statik struktur yang nonlinier secara geometri. Kombinasi antara formulasi corotational beam dan Euler-Bernouli beam Theory (EBT) membuat implementasi numerik metoda ini menjadi sangat sederhana dengan beban komputasi yang rendah sehingga sangat praktis untuk diaplikasikan. Akurasi dan efisiensi metoda ini terverifikasi melalui beberapa uji numerik yang dilakukan pada beberapa model uji yang terdapat pada literatur. Metoda ini pun mampu memberikan hasil yang akurat untuk kasus extensible beam dan struktur beam yang dibebani follower load. Hasil penelitian ini memverifikasi validitas, efisiensi, dan kepraktisan dari metoda yang dikembangkan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

ijoa

Publisher

Subject

Aerospace Engineering Astronomy

Description

Indonesian Journal of Aerospace provides a broad opportunity for the scientific and engineering community to report research results, disseminate knowledge, and exchange ideas in various fields related to aerospace science, technology, and policy. Topics suitable for publication in the IJoA include ...