Jurnal Medis Umum
Vol 2 No 1 (2025): Jurnal Medis Umum

Kelangkaan Pada Komplikasi Multisistem Kehamilan : Studi Case Report pada PPCM, SN, dan RHD

Basoeki , Rijanto Agoeng (Unknown)
Akbar , Mochammad Afif Amrullah (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Feb 2025

Abstract

Kehamilan dapat memicu komplikasi kardiovaskular dan ginjal, seperti peripartum cardiomyopathy (PPCM), sindrom nefrotik (SN), dan penyakit jantung rematik (RHD), yang meningkatkan risiko bagi ibu dan janin. PPCM terjadi akibat gagal jantung di akhir kehamilan atau pasca persalinan, sedangkan SN ditandai dengan proteinuria dan edema. RHD dapat memperparah kondisi ini, terutama dengan adanya stenosis mitral. Laporan kasus ini bertujuan untuk menggambarkan gambaran klinis serta managemen komplikasi pada kehamilan. Seorang wanita berusia 37 tahun, G2P1, usia kehamilan 33 minggu datang dengan keluhan perut kencang dan sesak nafas. Keluhan disertai demam, lemas, dan bengkak pada tungkai bawah. Pemeriksaan didapatkan tekanan darah tinggi, proteinuria serta ditemukan pembesaran jantung dan mitral stenosis dari hasil ekokardiografi. Pemeriksaan obstetri ditemukan bayi dengan DJJ 117 bpm dan kepala belum memasuki pintu atas panggul. Penanganan kehamilan dengan komplikasi seperti peripartum cardiomyopathy (PPCM), sindrom nefrotik (SN), dan penyakit jantung rematik (RHD) memerlukan pendekatan multidisiplin yang ketat. Pemantauan fungsi kardiovaskular dan ginjal sangat penting untuk mencegah komplikasi lebih lanjut. Kata kunci: Peripartum kardiomiopati, Sindrom Nefrotik, Rheumatic Heart Disease, Mitral Stenosis, komplikasi kehamilan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JurnalMU

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health Veterinary

Description

JurnalMU (Jurnal Medis Umum) merupakan sebuah jurnal kedokteran umum Fakultas Kedokteran Universitas Muhammadiyah Surabaya yang berisi artikel ilmiah sebagai bentuk mewujudkan tridharma Perguruan Tinggi. Jurnal ini terbit setiap 4 bulan sekali pada bulan Januari, Mei, dan September yang terdiri atas ...