Jurnal Citra Magang dan Persekolahan
Vol. 3 No. 3 (2025): Jurnal Citra Magang dan Persekolahan

STRATEGI GURU DALAM MENINGKATAKAN PEMAHAMAN KONSEP WARNA PADA ANAK USIA DINI

Uma, Bernadeta Sandriana (Unknown)
Bupu, Antonia (Unknown)
Dhone, Maria Karolina (Unknown)
Moi, Ermelinda Krisna (Unknown)
Nafsia, Andi (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jul 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan strategi guru dalam meningkatkan pemahaman konsep warna melalui kegiatan mewarnai pada anak usia dini di TKN Pembina Turekisa, serta mengidentifikasi metode pembelajaran dan tantangan yang dihadapi guru dalam proses tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi, dengan subjek penelitian adalah guru-guru di TKN Pembina Turekisa. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi yang digunakan meliputi pemanfaatan media pembelajaran yang variatif dan penerapan metode drill. Kegiatan mewarnai terbukti efektif dalam meningkatkan pemahaman konsep warna karena memungkinkan anak untuk berinteraksi langsung dengan media dan mengekspresikan kreativitas mereka. Kesimpulannya, penggunaan media yang beragam dan metode drill secara konsisten mampu membantu anak dalam mengenali, menyebutkan, serta memahami berbagai warna dengan lebih baik.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jcmp

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Citra Magang dan Persekolahan mengkaji tentang hasil hasil penelitian dan kajian literatur dalam bidang: 1. Program Magang Kampus Merdeka dan Magang Mandiri 2. Kampus Mengajar 3. Pengenalan Lapangan Persekolah (PLP) 4. Praktik Mengajar 5. Simulasi Pembelajaran 6. Pembelajaran Mikro 7. Guru ...