Jurnal Citra Kuliah Kerja Nyata
Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Citra Kuliah Kerja Nyata

IMPLEMENTASI PROGRAM KAMPUS MENGAJAR ANGKATAN 5 DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI DI UPTD SDN DAMU

Moi, Flaviana Yunita (Unknown)
Rada, Maria Anna Ghena (Unknown)
Anu, Maria Kalista (Unknown)
Dolo, Fransiskus Xaverius (Unknown)
Dopo, Florentianus (Unknown)
Ngura, Elisabeth Tantiana (Unknown)
Bela, Maria Editha (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Oct 2025

Abstract

Perkembangan pendidikan menuntut inovasi dalam proses belajar mengajar agar mampu menjawab tantangan rendahnya kemampuan literasi dan numerasi di sekolah dasar. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi Program Kampus Mengajar Angkatan 5 dalam meningkatkan kompetensi siswa di UPTD SDN Damu. Metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi terhadap 45 peserta didik kelas I–VI. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kemampuan literasi sebesar 75% dan numerasi sebesar 68% setelah pelaksanaan program. Guru menjadi lebih kreatif dalam penggunaan media pembelajaran interaktif, sementara mahasiswa berperan dalam digitalisasi administrasi serta pelatihan teknologi sederhana bagi guru. Kesimpulannya, Program Kampus Mengajar Angkatan 5 mampu meningkatkan kualitas pembelajaran, memperkuat kolaborasi guru–mahasiswa, serta mendorong inovasi dan adaptasi teknologi di sekolah dasar menuju tercapainya tujuan Merdeka Belajar.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jckkn

Publisher

Subject

Religion Humanities Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Citra Kuliah Kerja Nyata (JC-KKN) adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat STKIP Citra Bakti. JC-KKN mencakup kajian tentang hasil kegiatan pengabdian mahasiswa dan dosen baik berupa pendampingan, pelatihan, penyuluhan, atau kegiatan lainnya ...