Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan (JIAN)
Vol. 4 No. 1 (2025): Februari

Studi Fenomenologi Digitalisasi bagi Akuntansi Manajemen di Era Ekonomi Digital

Arianto, Bambang (Unknown)
Suningrat (Unknown)
Jikhan, Fat’Chatus Chanifa (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Feb 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak digitalisasi terhadap akuntansi manajemen dalam konteks era ekonomi digital. Digitalisasi telah membawa perubahan fundamental dalam praktik akuntansi manajemen mulai dari otomatisasi proses akuntansi, pengolahan data, pencatatan transaksi, hingga penyusunan laporan keuangan. Penelitian ini menggunakan pendekatan studi fenomenologi dengan metode analisis Interpretative Phenomenological Analysis. Data diperoleh melalui metode wawancara mendalam (in-depth interview) dengan kategori berbasis pernyataan subjek penelitian yang menjalankan aktivitas akuntansi manajemen. Subjek penelitian menyatakan bahwa digitalisasi telah berperan dalam percepatan dan efisiensi kinerja dalam konteks akuntansi manajemen. Hasil penelitian menemukan bahwa digitalisasi telah mendorong efisiensi dan akurasi dalam fungsi administratif menjadi fungsi strategis yang lebih berorientasi pada pengambilan keputusan berbasis data. Selain itu, penelitian ini juga menemukan bahwa digitalisasi akuntansi manajemen dapat memperkuat aspek pengendalian manajemen dan transparansi data di era ekonomi digital.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JIAN

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Keuangan (JIAN) berkomitmen untuk menerbitkan studi berkualitas tinggi di bidang akuntansi dan bidang terkait. Kami juga menerbitkan artikel-artikel tentang penelitian akuntansi yang berkaitan dengan pengembangan di bidang seperti keuangan, ekonomi, dan pasar modal. Karya ...