Imunisasi adalah suatu upaya untuk menimbulkan/meningkatkan kekebalan seseorang secara aktif terhadap suatu penyakit. Penentuan jenis imunisasi ini didasarkan atas kajian ahli dan analisa epidemiologi atas penyakit-penyakit yang timbul. Pemberian Imunisasi Dasar Lengkap (IDL) pada bayi merupakansuatu keharusan. Dalam Undang-Undang Kesehatan Nomor 36 Tahun 2009 dinyatakan bahwa setiap anak berhak memperoleh imunisasi dasar sesuai dengan ketentuan. Untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan capaian target imunisasi dasar lengkap pada bayi di Puskesmas Tanjung Selor Kabupaten Bulungan. Desain penelitian pada penelitian ini adalah Deskriftif analitik dengan pendekatan cross-sectional. Penelitian dilaksanakan pada bulan September- Nopember 2022. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu yang mempunyai bayi usia 1-12 bulan dan bertempat tinggal di wilayah Puskesmas Tanjung Selor sebanyak 908 orang. Penentuan sampel menggunakan metode Non Random sampling dengan teknik Acidental Sampling, maka jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 90 orang. Uji statistik yang digunakan adalah Fisher's Exact Test apabila diperoleh t hitung (nilai pvalue) < 0,1, maka hipotesis Ha diterima dan Ho ditolak. Hasil uji Fisher's Exact Test pada hubungan jarak tempat, dukungan keluarga dan dukungan petugas kesehatan dengan capaian target imunisasi dasar lengkap pada bayi diperoleh pvalue 0.00.
Copyrights © 2025