Jurnal Serina Abdimas
Vol 1 No 3 (2023): Jurnal Serina Abdimas

PELATIHAN PENYUSUNAN LAPORAN KEUANGAN PADA TOKO SEMBAKO DEWI DI BEKASI

Ruslim, Herman (Unknown)
Rizka Yukianti, Chaira (Unknown)
Laurent, Margaret (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Aug 2023

Abstract

Laporan keuangan merupakan suatu informasi yang menjelaskan kondisi keuangan badan usaha yang digunakan sebagai bayangan performance keuangan lembaga usaha. Untuk itu, laporan keuangan dapat dinyatakan sebagai alat yang sangat penting dalam upaya mencapai tujuan dalam memperoleh informasi, baik yang menyangkut kondisi keuangan suatu usaha, sampai pada hasil kinerja yang akan dicapai oleh perusahaan tersebut. Melalui laporan keuangan ini, dapat diketahui kinerja keuangan suatu usaha, sehingga dapat digunakan sebagai dasar evaluasi dalam langkah keputusan selanjutnya. Program PKM ini berupa pelatihan pembuatan laporan laba rugi pada toko sembako ini di Bekasi. Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan input kepada usaha ini untuk memulai melakukan pencatatan terhadap aktivitasnya. Melalui pencatatan yang tepat maka pada akhirnya dapat merapikan keuangan toko ini. Universitas Tarumanagara turut membantu dalam hal penyediaan dana dalam terciptanyanya kegiatan ini.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JSA

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Engineering Environmental Science Health Professions Languange, Linguistic, Communication & Media Public Health Social Sciences

Description

Jurnal Serina Abdimas adalah wadah publikasi hasil kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang dilaksanakan oleh Dosen, Mahasiswa, maupun Praktisi dan telah didesiminasikan pada Seri Seminar Nasional (SERINA) dan SENAPENMAS yang diselenggarakan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada ...