IC Tech: Majalah Ilmiah
Vol 13 No 1 (2018): IC Tech: Majalah Ilmiah Volume XIII No. 1 April 2018

Sentiment Analysis Masyarakat Pekalongan Terhadap Pembangunan Jalan Tol Pemalang-Batang Di Media Sosial

Wibowo, Ari Putra (Unknown)
Jumiati, Eny (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 May 2018

Abstract

Jalan tol Pemalang-Batang merupakan bagian jaringan jalan tol Trans Jawa yang dicanangkan oleh pemerintah dalam rangka mempercepat pembangunan infrastruktur nasional. Proses pembangunan jalan tol ini diprediksi memerlukan waktu penyelesaian selama 2 tahun. Sejak ditetapkannya awal pembangunan jalan tol Pemalang-Batang pada tahun 2016 oleh Presiden Indonesia Joko Widodo banyak opini masyarakat baik dunia nyata maupun di media sosial. Pada penelitian ini dilakukan sentiment analysis terkait pembangunana jalan tol Pemalang-Batang, data yang digunakan merupakan komentar dari postingan di group facebook. Analysis dilakukan dengan menggunakan metode naïve bayes, untuk pengujian performa naïve bayes menggunakan k fold cross validation. Dari hasil pengujian diperoleh nilai akurasi tertinggi sebesar 73,54% dengan nilai fold adalah 3.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

ictech

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management Other

Description

IC Tech: Majalah Ilmiah merupakan publikasi ilmiah yang berfokus pada bidang ilmu komputer dan teknologi terkaitnya yang diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Institut Widya Pratama. Jurnal ini berfungsi sebagai platform bagi para peneliti, akademisi, dan profesional ...