Kegiatan ekstrakurikuler Tahfidz Qur’an memiliki kontribusi yang signifikan dalam membentuk akhlak karimah pada peserta didik. Menghafal Al-Qur’an bukan sekadar melatih ketekunan dan kedisiplinan, tetapi juga berperan dalam menanamkan nilai-nilai moral yang terkandung dalam ajaran Islam. Proses ini mengajarkan peserta didik untuk bersikap sabar, konsisten, serta menghormati ilmu dan guru, sehingga membentuk karakter keislaman yang kuat. Focus penelitian ini yaitu bagaimana keadaan akhlak siswa dan bagaimana program ekstrakurikuler Tahfidz Qur’an dalam memperkuat akhlak karimah siswa di SMK Negeri 1 Banjarbaru. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kegiatan ekstrakurikuler Tahfidz Qur’an dalam memperkuat akhlak karimah para siswa. Dengan menggunakan metode penelitian kualitatif, data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi di SMK Negeri 1 Banjarbaru yang menjalankan program ekstrakulikuler Tahfidz Qur’an. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa terdapat beberapa akhlak siswa yang kurang baik, seperti sibuk dengan diri sendiri dan kurang fokus saat pembelajaran, datang terlambat dan berkata yang kurang sopan. Adapun aktivitas menghafal Al-Qur’an yang terdiri dari tahsin, tahfizh dan muroja’ah tidak hanya meningkatkan kemampuan hafalan peserta didik, tetapi juga membantu mereka menginternalisasi dan memperkuat nilai-nilai akhlak karimah seperti disiplin, sopan santun dalam bersikap, dan menghormati guru. Oleh karena itu, kegiatan ekstrakurikuler Tahfidz Qur’an dapat dijadikan sebagai pendekatan yang efektif dalam membentuk akhlak karimah, yang diharapkan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Copyrights © 2025