Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk menerapkan teknologi Mesin CNC Ukir Kayu dengan Sistem Pengaturan Tekanan Otomatis sebagai solusi peningkatan presisi dan efisiensi proses produksi kerajinan kayu di Desa Bantur, Kabupaten Malang. Desa Bantur dikenal sebagai sentra mebel, namun proses produksi kerajinan kayu masih dilakukan secara manual dengan presisi yang rendah. Inovasi mesin CNC ini dikembangkan untuk mengatur gaya tekan pahat terhadap kekerasan kayu secara otomatis menggunakan sensor tekanan dan sistem kontrol berbasis Mach3. Metode pelaksanaan meliputi perancangan mesin, pelatihan pengoperasian bagi anggota Karang Taruna Rajawali 56, dan uji performa alat. Hasil penerapan menunjukkan peningkatan efisiensi waktu produksi hingga 40% dan peningkatan kualitas hasil ukiran sebesar 30%. Penerapan teknologi CNC adaptif ini tidak hanya meningkatkan produktivitas, tetapi juga membuka peluang wirausaha berbasis teknologi di kalangan pemuda desa
Copyrights © 2025