PT. Semen Padang, sebagai salah satu perusahaan semen terus berinovasi untuk meningkatkan kualitas produk dalam proses produksinya. Salah satu inovasi yang dikembangkan yaitu alat pengering pozzolan akan digunakan untuk mengeringkan material pozzolan yang mengandung kadar air 18%. Tujuan utama untuk menghasilkan sistem pengering yang efisien, andal, dan sesuai dengan karakteristik material pozzolan yang digunakan di PT Semen Padang. Alat pengering pozzolan didesain menggunakan metode flash drayer dengan bantuan software solidworks yang mampu menyediakan sketsa 2D dan dapat di-upgrade menjadi bentuk 3D, serta juga bisa digambarkan dalam sebuah drawing. Spesifikasi alat pengeringan pozzolan yang dihasilkan panjang alat 2400 mm dan lebar casing 315 mm, massa material pozzolan 60 ton/jam kecepatan rantai yang dibutuhkan 0,03 m/sec dan massa pozzolan pada masing masing rantai scraper 1.333 kg. Alat ini mampu menghilangkan massa air sampai 78 ton sehingga dapat mencapai 5% kadar air. Desain alat pengering pozzolan yang dirancang dapat mengatasi terjadi kerusakan dan penyumbatan di bagian penyaringan siklon atau filter nantinya.
Copyrights © 2025