Jurnal Media Akademik (JMA)
Vol. 3 No. 11 (2025): JURNAL MEDIA AKADEMIK Edisi November

ANALISIS ALIH KODE DAN CAMPUR KODE PADA KANAL YOUTUBE KELUARGABACIL “ULANG TAHUN KAMARI YANG KE-2!"

Lutfi Melati Septia (Unknown)
Joko Purwanto (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk alih kode dan campur kode yang muncul dalam video YouTube berjudul “Ulang Tahun Kamari yang ke-2!” pada kanal KeluargaBacil, serta mengidentifikasi faktor-faktor yang melatarbelakangi penggunaannya. Fenomena alih kode dan campur kode sering terjadi dalam komunikasi masyarakat bilingual, termasuk pada ranah digital seperti media sosial. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan metode simak dan catat untuk mengumpulkan data berupa tuturan dari video tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 8 tuturan yang mengandung alih kode dan 11 tuturan yang mengandung campur kode. Alih kode yang ditemukan meliputi bentuk alih kode eksternal dan internal, dengan jenis antar kalimat (inter-sentential) dan dalam kalimat (intra-sentential). Sementara itu, campur kode yang muncul meliputi bentuk penyisipan kata, frasa, dan perulangan kata dari bahasa Inggris ke dalam bahasa Indonesia. Faktor-faktor yang memengaruhi terjadinya alih kode dan campur kode antara lain ialah keinginan untuk mengekspresikan emosi, kebiasaan bilingual penutur, pengaruh lawan tutur, dan situasi komunikasi yang santai. Penelitian ini menunjukkan bahwa penggunaan dua bahasa dalam komunikasi keluarga modern mencerminkan identitas sosial, keakraban, serta dinamika budaya dalam konteks masyarakat bilingual Indonesia.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jma

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal Media Akademik (JMA) merupakan platform publikasi jurnal atau hasil karya suatu penelitian orisinil atau tinjauan pustaka yang ditulis oleh dosen, mahasiswa maupun masyarakat umum. Ruang lingkup karya yang diterbitkan mencakup Multidisiplin diantaranya: Hukum, Manajemen, Ekonomi, Ekonomi ...