E-journal Field of Economics, Business and Entrepreneurship (EFEBE)
Vol. 3 No. 4 (2025): Vol.3 No.4 (2025)

ANALISIS FAKTOR YANG MEMENGARUHI MINAT INVESTASI ONLINE GENERASI Z DI PROVINSI LAMPUNG

Dela Hardiana (Unknown)
Ratna Septiyanti (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor-faktor yang memengaruhi minat Generasi Z dalam pengambilan keputusan investasi secara online di Provinsi Lampung. Variabel yang diteliti meliputi literasi keuangan, pengetahuan investasi, motivasi, risiko investasi, imbal hasil investasi, dan modal minimum. Penelitian ini memanfaatkan pendekatan kuantitatif dengan teori utama Theory of Planned Behaviour (TPB). Data didapatkan melalui survei daring kepada 450 responden Generasi Z dengan teknik purposive sampling. Pengolahan data dilakukan dengan metode Structural Equation Modelling–Partial Least Squares (SEM-PLS). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengetahuan investasi, motivasi, persepsi risiko, dan ekspektasi imbal hasil berpengaruh signifikan terhadap minat investasi online. Namun, literasi keuangan dan modal minimum tidak berpengaruh signifikan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

efebe

Publisher

Subject

Religion Economics, Econometrics & Finance Environmental Science Public Health Social Sciences

Description

The aims of EFEBE is to provides immediate open access to its content in the principle of making research freely available to the public as a support for the greater global exchange of knowledge. EFEBE is available in online version. Language used in this journal is Indonesian. Scope of articles ...