Jurnal Aplikasi Sistem dan Teknik Informatika Pomosda
Vol. 3 No. 02 (2025): Jurnal Aplikasi Sistem dan Teknik Informatika Pomosda (JASTIP)

Parancangan Sistem Informasi Produk Herbal Menggunakan PHP 7.2.7 Dan MYSQL 5.2.2 Di UPT Herbal POMOSDA

Febillah Putri Amalia (Unknown)
Dwi Wibowo (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini berfokus pada perancangan informasi produk herbal di UPT HERBAL POMOSDA yang saat ini masih menggunakan metode manual dalam pendataan stok gudang. Proses pendataan yang dilakukan dengan menggunakan kertas dan informasi yang disampaikan melalui media sosial seperti WhatsApp menyebabkan banyak kesalahan dan ketidakakuratan dalam pengelolaan persediaan. Oleh karena itu, Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem informasi berbasis web menggunakan PHP 7.4.7 dan MySQL 5.2.2 yang diharapkan dapat meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pendataan stok gudang. Pada penelitian ini peneliti menggunakan metode waterfall yang mencakup tahapan analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, pengujian program, dan pemeliharaan, metode waterfall ini memiki kelebihan struktur yang jelas dan mudah dipahami. Penelitian ini menghasilkan aplikasi sistem informasi produk herbal berbasis web yang mampu memberikan kontribusi positif bagi UPT HERBAL POMOSDA dalam meningkatkan sistem pengelolaan stok dan mendukung keberhasilan operasional di UPT HERBAL POMOSDA.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jastip

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Jurnal Aplikasi Sistem dan Teknik Informatika (JASTIP) merupakan Jurnal Nasional yang diterbitkan oleh Program Studi Teknik Informatika Sekolah Tinggi Tekologi Pondok Modern Sumber Daya At-Taqwa Nganjuk dengan ISSN 3025-3411 yang terbit dua kali dalam satu tahun yakni April dan Nopember, yang ...