J-CEKI
Vol. 5 No. 1: Desember 2025

Pengaruh Transfer Pricing Dan Ukuran Perusahaan Terhadap Tax Avoidance Dengan Profitabilitas Sebagai Variabel Moderasi

Saputra, Bagas Indra (Unknown)
Lioni Indrayani (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Nov 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh transfer pricing dan ukuran perusahaan terhadap tax avoidance dengan profitabilitas sebagai variabel moderasi pada perusahaan sektor energy yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama tahun pengamatan 2019-2023. Metode penelitian yang dipakai adalah kuantitatif, dengan jenis data yaitu sekunder yang bersumber dari laporan keuangan ataupun tahunan. Sampel dipilih dengan teknik purposive sampling, dan menghasilkan sampel yang memenuhi kriteria sebanyak 16 perusahan dengan pengamatan 5 tahun, sehingga menghasilakn 80 data observasi. Pengujian data dibantu dengan program Econometric Views (Eviews) versi 12 dan dianalisis menggunakan statistik deskriptif, regresi data panel, dan Moderated Regression Analysis (MRA). Penelitian ini menghasilkan transfer pricing dan ukuran perusahaan berpengaruh secara simultan terhadap tax avoidance. Secara parsial, transfer pricing tidak berpengaruh terhadap tax avoidance, dan ukuran perusahaan berpengaruh terhadap tax avoidance. Hasil interaksi menunjukkan bahwa profitabilitas tidak mampu memoderasi hubungan antara transfer pricing dengan tax avoidance, dan profitabilitas tidak mampu memoderasi hubungan antara ukuran perusahaan dengan tax avoidance.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

J-CEKI

Publisher

Subject

Humanities Social Sciences

Description

J-CEKI : Jurnal Cendekia Ilmiah diterbitkan oleh CV. ULIL ALBAB CORP. J-CEKI terbit 6 kali dalam setahun atau tiap 2 bulan sekali. J-CEKI menerbitkan artikel bidang Humaniora dan Ilmu Sosial. Humaniora: Bahasa dan Linguistik, Sejarah, Sastra, Seni Pertunjukan, Filsafat, Agama, Seni Rupa. Ilmu ...